Sunday, February 7, 2016

The Cryptocurrency of the Future




APAKAH ITU CRYPTO CURRENCY ???

Cryptocurrency adalah mata uang digital desentralisasi dan dikelola oleh jaringan teknologi peer-to-peer.
Pelaksanaannya tergantung pada prinsip-prinsip kriptografi untuk memvalidasi transaksi dan generasi mata uang itu sendiri.
Atau bisa di sebut dalam arti lain suatu bentuk mata uang yang berdasakan perhitungan atau matematika saja.
Tidak seperti mata uang kertas atau coin logam, yang di cetak. Cryptocurrency di produksi dengan memecahkan soal-soal matematika berdasarkan kriptografi.Semua cryptocurrency adalah mata uang alternatif karena tidak ada negara yang mengadopsinya, sebagaialternatif mata uang fiat.
Karena itu nilainya tidak dapat di pengaruhi atau terjadi inflasi di sebabkan oleh bank central,
Nilainya di tentukan oleh peminat, penawaran dan permintaan di pasar seperti sama halnya dengan emas atau logam mulia lainnya.
Pada umumnya cryptocurrency di rancang secara bertahap untuk memperkenalkan unit baru mata uang memastikan jumlah tetap total uang yang akan beredar dan inovation untuk kelangsungan mata uang itu sendiri.
Hal ini dilakukan untuk meniru kelangkaan dan nilai dari logam mulia dan menghindari hiperinflasi.
Di bandingkan dengan mata uang fisik yang diselenggarakan oleh lembaga keuangan atau disimpan sebagai kas, cryptocurrency adalah kurang rentan terhadap disita oleh penegak hukum.

0 comments:

Post a Comment